Sunday, May 20, 2012

Baby Swimming Lesson
5/20/2012

Baby Swimming Lesson

"Yeaay mama, I can do it", 2012
(7 months)

Sejak usia 6 bulan, saya mencoba mengajari Lola berenang, sebelumnya di usia 3 bulan berenang di baby spa. Awalnya hanya di kolam plastik tapi berhubung terlalu kecil areanya, saya mencoba mengajari dia langsung di kolam besar pada usia 8 bulan.

"Lho memang higienis ya?",
Karena kolam renang di rumah, jadi setiap 2x seminggu selalu dibersihkan.

"Lalu airnya dingin dong?",
Iya airnya dingin, dan sulit memang untuk Lola pertama kali berenang. Dia hanya menangis, tapi lama-lama terbiasa.

"Berapa menit, berapa kali?",
15-20 menit setiap seminggu sekali dan 5 menit bila memang dia sedang ingin main air, yang ini bisa setiap hari.


Nah emang apa keuntungannya mengajarkan bayi berenang?
(dikutip dari babyswimming.com)

"Researchers have documented that the stimulating effect of child-paced infant/toddler swimming lessons has the potential to increase intelligence, concentration, alertness, and perceptual abilities. Improvement in social, emotional and physical development has also been published.
Many students can swim before they can walk. As, their swimming progresses you will witness improved coordination, strength, endurance and lung capacity. Early swimming fosters a growing sense of self-esteem, confidence and independence. As a child’s ability to freely move through the water increases so does their sense of well-being".

Bagi yang berminat, boleh mencoba mengajarkan bayinya berenang sedini mungkin, dan ingat harus selalu diawasi, kita tidak boleh jauh dari bayi dan berada di dalam air juga. Bagi saya mengajarkan berenang beberapa kali sudah terlihat hasilnya, Lola termasuk bayi yang motoriknya lebih cepat dibanding bayi lain seumur dia (menurut versi orang-orang yang bertemu Lola).

4 comments :

  1. mba fifi,,salam kenal
    baby lola cute bangeeeeeet mau nanya beli handuk hoodie kaya baby lola dmn sih mba

    thanks in Advance

    ReplyDelete
  2. @Athiyah
    Salam kenal jugaaa :)
    Beli di Mothercare 6 bln yang lalu...

    ReplyDelete
  3. fifi salam kenal ya. mau nanya, kalo berenang gitu bayinya tetep pake diaper ato ada baju renang khusus? aku suka kepikiran bayinya pipis (pipis yg dari diaper jadi masuk ke kolam renang juga)

    ReplyDelete
  4. Pake baju renang biasa, hehehe klo pipis kayaknya semua anak kecil suka pipis di kolam renang :p jadi santai aja kalau aku sendiri.

    ReplyDelete